Samsung semakin agresif di segmen monitor dengan mengeluarkan monitor LCD terbaru SyncMaster seri layar lebar yaitu 931BW yang kompatibel dengan Windows Vista. Kecanggihan teknologi konvergensi Samsung dengan fitur-fitur baru Windows Vista yang playful diklaim ?menawarkan tampilan gambar sangat baik dengan sudut pandang yang lebih lebar. Monitor LCD Samsung 931BW memiliki layar dengan perbandingan 16:10, jauh lebih lebar dibanding monitor umumnya (4:3).
Monitor layar lebar ini memudahkan pekerjaan-pekerjaan multitasking dan membantu pekerjaan desain grafis yang menggunakan beragam perlengkapan palet. Teknologi MagicSpeed ?membuat waktu respon cepat 2ms (G to G), menghasilkan gambar fokus yang dibutuhkan saat ?mengedit gambar bergerak. Teknologi MagicBright 3 dengan kontras rasio 3000:1 menghasilkan gambar lebih tajam. Teknologi MagicColor dan MagicTune membantu mengontrol warna dengan ?baik. Sudut saat memandang monitor juga dapat diatur karena penyanggah yang mudah ?disesuaikan ke dalam beberapa posisi.
?
SyncMaster 931BW memiliki sertifikat standar premium Windows Vista yang mampu ?menampilkan gambar baik bahkan saat menampilkan gambar 3D fitur Aero.Samsung menyiapkan Windows Vista compatible drivers untuk diaplikasikan pada semua jenis ?printer Samsung. Monitor LCD Samsung seri layar lebar SyncMaster 931BW dijual dengan harga ?berkisar USD 350. Djuanda
Spesifikasi
Layar |
19” Wide TN Panel |
Viewing Angle(H/V) |
160?/160? (CR>5) |
Rasio kontras statis |
700:1 (DCR 2000:1) |
Kecerahan |
300 cd |
Resolusi maksimal |
1440 x 900 |
Dimensi (W*H*D) (dengan stand) |
448×363.9×202.2 mm |
Berat |
Set 4.2 Kg |
Fitur |
.Mendukung HDCP .MagicTune .MagicBright3 |
?