Jakarta – Lintasarta menyalurkan layanan game online dengan menjalin kemitraan bersama Media Land dan Danawa Indonesia. Melalui layanan game online ini, Lintasarta memperluas portofolio di luar akses Internet dan komunikasi data dengan berbagai layanan nilai tambah terpadu seperti konten di atas infrastrukturnya yang handal berskala nasional.

Gidion Suranta Barus, GM Pengembangan Bisnis dan Jasa PT Aplikanusa Lintasarta, mengatakan infrastruktur Internet di tanah air yang semakin baik dan terjangkau mendorong perkembangan komunitas game online.

“Pasar game online saat ini memiliki prospek untuk berkembang karena dunia game sangat digandrungi oleh kalangan berbagai usia,” katanya pada keterangan tertulis yang diterima Biskom. Dalam kesepakatan kerja sama yang ini, Lintasarta dan Media Land menyediakan infrastruktur pendukung untuk menyalurkan berbagai judul game online yang dikemas Danawa Indonesia.

Salah satu infrastruktur pendukung yang disediakan Lintasarta adalah data center yang kini tersebar di beberapa kota. Lintasarta juga akan memanfaatkan jaringan perwakilannya di 40 kota untuk mendukung distribusi game online sekaligus membentuk komunitas pencinta game online. (Bambang)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.