IGOS Summit 2 mengadakan banyak kompetisi yang tujuannya menumbuhkan minat dan kesadaran terhadap penggunaan open source software (OSS) dikalangan pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum. Dan ternyata, pelajar pun sudah akrab dengan penggunaan OSS. Dan kompetisi ini menunjukkan bahwa OSS juga sangat mudah diaplikasikan untuk pembuatan web, blog maupun e-magazine.

Selain lomba pembuatan logo baru IGOS (Indonesia Go Open Source), juga ada lomba pembuatan blog dan e-magazine. Lomba pembuatan blog dibagi menjadi dua kategori, pelajar dan umum. Setelah terdaftar kurang lebih 135 blog, tim juri memutuskan Fariskhi Vidyan, Beny Halfina, dan Khairul Umam sebagai pemenang 1, 2 dan 3 untuk kategori Pelajar.

Sedangkan untuk kategori Umum, juara 1, 2 dan 3 dimenangkan oleh Bayu Pratama, kemudian Abdul Hair dan disusul oleh Nur Aini Rakhmawati.

Sementara untuk pemenang juara pertama dalam kompetisi pembuatan e-magazine untuk kategori Pelajar SMP adalah SMPI Al Azhar, disusul Smart Ekselensia dan Bina Insani sebagai pemenang kedua dan ketiga. Sedangkan untuk kategori Pelajar SMA, Smart Ekselensia berhasil menyabet juara pertama, disusul juara kedua dan ketiga, SMAN 6 Bogor dan SMA Tarsisius.
Para pemenang berhak mendapatkan hadiah senilai puluhan juta rupiah. Selamat kepada pemenang!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.