smsDi seluruh dunia, SMS memang sangat poluler, bahkan dibanding panggilan telepon. Sebuah studi di Amerika Serikat memperlihatkan bahwa 30 persen pengguna ponsel menggunakan SMS saat menyupir. Tapi di California, mulai awal tahun ini, bagi mereka yang tertangkap basah tengah ber-SMS ria saat berkendara, akan dikenakan sanksi denda US$ 20 untuk pelanggaran pertama, dan US$ 50 untuk setiap pelanggaran berikutnya.

Peraturan yang dikeluarkan sejak September 2008 itu juga melarang pengendara untuk melakukan panggilan telepon, kecuali menggunakan handsfree atau headset. Peraturan yang juga akan dikenakan bagi mereka yang beremail lewat Blackberry tersebut muncul setelah banyak pihak yang melaporhan bahaya menggunakan ponsel saat mengemudi, misalnya kecelakaan yang bukan saja berakibat bagi pengemudi, tapi juga pengguna jalan lain ataupun pejalan kaki.

Sayangnya, meski peraturan ini sudah dua bulan diujicobakan, jumlah pelanggar masih cukup besar. Padahal, sekurangnya 42 ribu pengendara telah terkena sanksi ini.  Bagaimana ya jadinya jika peraturan ini diberlakukan di Indonesia?

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.