Kendala yang kerap ditemui oleh pengguna komputer adalah mereka mungkin saja telah memiliki router wireless jenis “n” yang menjanjikan kecepatan hingga 450 Mbps, tetapi sayangnya, notebook mereka hanya mendukung Wi-Fi jenis a/b/g saja. Maka tentu saja, fitur tersebut menjadi percuma.
Mengatasi kendala tersebut, inovator produk jaringan komunikasi Taiwan, Edimax Technology, baru-baru ini memperkenalkan generasi terbaru dari produk Dual-Band Wireless USB Adapter.
Edimax EW-7733UnD N750, seri produk tersebut, mampu menjembatani perbedaaan kecepatan antara Wi-Fi jenis n dan a/b/g, karena piranti ini berjalan di dua frekuensi sekaligus, yaitu 2,4 GHz dan 5 GHz. Artinya, hampir semua jenis Wi-Fi bisa tersambung ke adapter ini.
Edimax EW-7733UnD N750 menjanjikan kecepatan Wi-Fi maksimum hingga 450Mbps pada frekuensi 5GHz, atau 300Mbps pada pita 2.4GHz. Tergantung pada aplikasi jaringan yang digunakan, pengguna dapat mengatur penggunaan frekuensi untuk meminimalkan gangguan sinyal maupun interoperabilitas perangkat ketika ada terlalu banyak perangkat nirkabel 2.4GHz dalam sebuah jaringan.
Selain itu, EW-7733UnD dirancang dengan antena Flippable, memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan sudut antena untuk kinerja Wi-Fi yang optimal. Sebaliknya, pengguna dapat kembali melipat antena untuk penyimpanan yang lebih mudah ketika tidak digunakan.
Edimax menyediakan tombol WiFi Protected Setup (WPS) pada adapter bersistem USB ini, sehingga pengguna hanya cukup menyambungkan EW-7733UnD, kemudian menekan tombol tersebut, maka adapter siap digunakan, tanpa perlu melakukan konfigurasi yang rumit.
Yang lebih asik lagi, ukurannya sangat kecil sehingga tidak terlalu repot untuk selalu membawanya kemanapun Anda pergi.