EDIMAX Technology, perusahaan yang bergerak dalam bidang IT Network Solution berkomitmen untuk mengakomodasi kebutuhan koneksi jaringan di Indonesia. Belum lama ini, Edimax menghadirkan dua perangkat terbarunya yang mampu memberikan solusi akses jaringan cepat untuk mentransfer file video high definition (HD) ataupun streaming konten secara lokal. Kedua perangkat tersebut adalah AC1200 Router dan AC 1200 USB 3.0 Adapter Pack Ganda.
AC1200 Router dan AC 1200 USB 3.0 Adapter Pack Ganda menawarkan kemudahan menggunakan bandwidth untuk dapat digunakan di beberapa perangkat sekaligus, baik digunakan di dalam lingkungan kantor atau pun rumah.
Kedua perangkat terbaru keluaran Edimax ini dilengkapi dengan wireless router 802.11ac dan USB 3.0 adapter USB untuk koneksi ke perangkat PC. Protokol jaringan 802.11ac menawarkan kecepatan jaringan nirkabel hingga 3x lipat dibanding jaringan 802.11n.
Dengan protokol nirkabel 802.11ac memungkinkan kecepatan hingga 867Mbps. Sedangkan USB 3.0 adaptor hadir dengan bandwidth 5GHz dan 2,4GHz, untuk mengatasi gangguan streaming bebas serta transfer video full HD dengan kecepatan tinggi. Konektivitas 2,4 GHz digunakan untuk layanan yang tidak memerlukan banyak bandwidth chatting, browsing, ataupun mendownload file kecil. Sedangkan dengan menggunakan port USB 3.0 memberikan akses full bandwidth dengan transfer data hingga 5Gbps.
Kedua produk ini hadir dalam 1 paket penjualan yang dibanderol dengan harga US$ 149,99 atau sekitar Rp. 1,4 juta-an. •