bogorcomtechUNTUK menumbuhkan minat masyarakat Bogor dalam pemanfaatan penggunaan komputer, gadget dan memahami dunia Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (Apkomindo) kota Bogor menggelar BogorComtech di Atrium Botani Square, Bogor.

Pameran yang menampilkan berbagai produk dan teknologi terbaru di bidang TIK ini berlangsung selama lima hari, mulai 4 – 9 November 2014. Ketua DPD Apkomindo Bogor, Muzakkir menyebutkan, ada 35 perusahaan atau tenant yang mengikuti event tahunan ini.

“Kegiatan ini memungkinkan para pelaku industri berinteraksi langsung dengan konsumen dan para konsumen juga bisa melihat, memilih dan merasakan langsung berbagai produk yang dipamerkan sebelum memutuskan untuk membeli,” ujar Muzakkir di Bogor (4/11).

Disebut-sebut sebagai barometer industri TIK Bogor, pemeran BogorComtech setiap tahunnya tidak hanya berkembang produk-produknya saja tetapi juga selalu memberikan harga yang murah dengan berbagai diskon menarik yang ditawarkan oleh setiap brand, seperti Oppo, Samsung, Advan, Acer, Asus, dan lainnya.

bogorcomtech 1Pameran BogorComtech menjamin bahwa harga produk di BogorComtech sama seperti pameran gadget, notebook, dan entertainment yang bersamaan di Jakarta, yakni Indo Comtech.

“Jadi, buat orang Bogor, tidak usah datang jauh-jauh ke Jakarta karena untuk harga produk antara Jakarta dan Bogor sama saja dan lebih hemat karena tidak memakan biaya dan waktu yang lebih banyak,” ucap Muzakkir.

Sementara itu, Ketua DPP Apkomindo, Agustinus Sutandar mengharapkan, dengan adanya BogorComtech dapat meningkatkan pertumbuhan TIK di Bogor dan dapat mendukung program pemerintah smart city.

Hal senada juga disampaikan Kepala Bagian Pengendalian Program Setda Kota Bogor mewakili Walikota Bogor, Maman Abdurahman yang menyebutkan BogorComtech mendapatkan dukungan penuh dari walikota Bogor karena kesamaan visi dalam pembangunan smart city.

“Untuk pencapaiannya, dibutuhkan perangkat-perangkat TIK dan dengan pengembangan TIK yang berkembang pemerintah yakin smart city bisa terwujud,” papar Maman.

Juga hadir dalam acara tersebut Kepala Kantor Kominfo Kota Bogor Chusnul Rozaqi, distributor TIK dan para pengurus Apkomindo. •ANDRI

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.