Definisi tinggi, proyeksi resolusi tinggi dan teknologi cetak yang paling mutakhir adalah yang terlintas dibenak ketika berpikir tentang Epson. Selama lebih dari 40 tahun, merek Epson berarti kualitas, inovasi dan pemimpin di dunia.
SECARA luas dikenal dengan teknologi terdepan dan berkelas dunia, Epson konsisten mengupayakan kemajuan dalam hal teknologi. Mulai dari pionir untuk printer compact digital ringan pertama di dunia, EP-101, hingga menciptakan jam berteknologi quartz pertama di dunia, Epson berhasil mendefinisikan ulang pengalaman manusia lebih dari beberapa dekade.
Pertama di Dunia yang Memungkinkan Melintasi Budaya Inovasi
Pada tahun 1982, Epson menciptakan komputer portable genggam pertama, HX-20, pelopor untuk PC portabel moderen. Pengembangan yang cukup penting lainnya adalah penemuan televisi berwarna dengan liquid crystal komersil pertama di dunia, “The Televian”, yang diperkenalkan oleh Epson 1984. Epson juga menjadi pionir untuk teknologi 3LCD, yang saat ini menjadi andalan pada projektor moderen yang memberikan pengalaman visual luar biasa pada para pelanggan.
“Budaya inovasi dan pengembangan teknologi di Epson, digerakkan oleh keinginan untuk memberikan customer value yang luar biasa. Inovasi teknologi juga selalu didasari oleh keinginan untuk mengisi kekosongan teknologi, sehingga saat kami membutuhkan teknologi yang belum ada, kami menciptakannya sendiri.” ungkap Toshimitsu Tanaka, Managing Director Epson Regional Singapore.
“Dan seiring dengan perkembangan pelanggan dunia, kami menyesuaikan strategi secara berkala untuk mendorong nilai pelanggan yang sebenarnya pada teknologi-teknologi utama kami” Tanaka menambahkan.
Pemimpin Teknologi Cetak
Yang terbaru dan terdekat dengan rumah, drive Epson untuk inovasi dan kualitas telah dikenal, dimana perusahaan juga telah melakukan revolusi pada industri cetak. Pada tahun 2010, Epson memperkenalkan printer dengan sistem tangki tinta pertama di Asia tenggara, printer pertama didunia yang memiliki tangki tinta berkapasitas tinggi dibandingkan dengan katrid tinta. Untuk menyenangkan para pelaku bisnis kecil dan para pelanggan, biaya mencetak secara drastis semakin rendah dengan kehadiran sistem tinta yang dapat diisi ulang (refillable).
Semenjak peluncuran printer sistem tangki tinta, Epson melihat market sharenya saat ini tumbuh secara eksponen, dari 14,7% tahun 2011 hingga 27,6% tahun 2015 di wilayah Asia Tenggara1.
Tentu saja, silsilah perusahaan dalam hal menciptakan dan membangun mesin serta pembuatan jam telah mendorong Epson dalam pembangunan berkelanjutan dari teknologi-teknologi utama yang meliputi printhead inkjet Micro Piezo yang telah memenangkan penghargaan, microdisplays, sensing, dan teknologi robotik. Teknologi-teknologi ini berada pada jantung bisnis Epson saat ini.
Mengubah Cara Pandang Kita Pada Dunia
Inovasi terbaru Epson digabungkan dengan pencapaian paling tinggi teknologi microdisplay adalah kacamata cerdas Moverio. Diluncurkan baru-baru ini, Moverio, dengan teknologi augmented reality yang tertanam memungkinkan para pengguna menyaksikan konten secara hands-free pada kacamata cerdas ini.
“Pada komunikasi visual, kami melakukan revolusi pada cara bagaimana suatu informasi dikomunikasikan dengan menggunakan microdisplay yang dikombinasikan dengan desain oprical kami, pabrik dan teknologi interaktif untuk proyeksi citra yang lebih tajam dan cerah,” Tanaka menjelaskan.
Epson juga konsisten dengan bisnis projektornya, sebagai market leader di kawasan Asia Tenggara, dengan tingkat pertumbuhan market share 27.4% tahun 2015 – mengalami peningkatan 23.2% pada 2014, menurut FutureSource Consulting dan Epson mampu mempertahankan posisinya tersebut selama 14 tahun berturut-turut.
Teknologi Epson dengan cepat mendapatkan popularitas baik untuk sektor korporasi dan juga pendidikan terutama dengan peluncuran projektor interaktif sentuh (fingertouch) 3LCD pertama didunia untuk sekolah dan bisnis, sama dengan peluncuran projektor reflektif 3LCD dual laser pertama di dunia untuk hiburan dirumah.
Masa Depan Cerah, Masa Depan adalah Epson
Apa selanjutnya, dalam perjalan Epson kedepan? Teknologi robotik Epson tidak hanya memenangkan penghargaan tapi juga dikerahkan untuk meningkatkan produktifitas dan nilai pabrik.
Sebagai perusahaan yang menyediakan robot six-axis dengan performa tinggi, Epson memiliki 37% global market share untuk robot SCARA. Lebih khusus, bisnis robotik Epson di Asia Tenggara mengalami pertumbuhan dengan lebih dari 2,500 robot yang telah diinstal dan sedang beroperasi di wilayah ini. “Kami memproyeksikan perkembangan double-digit untuk mid-term ini di wilayah Asia Tenggara. Selain robot SCARA, teknologi precision kami terus mengembangkan robot dua lengan autonomous untuk generasi selanjutnya,”ungkap Tanaka.
Teknologi printhead Epson Micro Piezo, adalah inti dari teknologi inkjet Epson, demikian juga dengan teknologi dari generasi PrecisionCoreTM selanjutnya yang terdiri dari chip cetak Micro Thin Film Piezo, secara berkelanjutan mendorong bisnis Epson – dengan fleksibilitas dan sifat yang dapat diukur, mampu mencetak melewati susunan material dan dengan tipe tinta berbeda melewati beberapa bidang. “Kami fokus untuk mengembangkan adopsi cetak digital untuk tekstil diantara para pelanggan cetak analog diwilayah ini,” ucap Tanaka. “Teknologi cetak kami memungkinkan kami untuk memperluas ke area lainnya seperti pakaian fesyen, hadiah, barang dagangan, soft signage, dekorasi rumah dan lainnya. Prospek perkembangannya bagus.”lanjutnya lagi.
Merayakan 40 tahun lebih keberadaan merek Epson, perusahaan meneruskan komitmen tanggungjawab sosialnya kepada masyarakat. “ Epson tidak selalu tentang hardware. Kami memperhatikan nilai tambah melalui keterlibatan komunitas yang ada. Hal ini mempertegas pandangan dan pendekatan kami,” ungkap Tanaka.
“Kami meningkatkan kemampuan kami dalam hal tanggung jawab perusahaan. Di Singapura, kami mendukung asosiasi olahraga lokal dan dengan tim MERCEDES AMG PETRONAS Formula One, kami membantu memberikan kesempatan ekspose dan pelatihan bagi kaum muda. Di Filipina sebagai contoh, kami memiliki program yang bertujuan menghibur anak-anak pasien kanker melalui foto-foto yang kami cetak,” tambah Tanaka lagi.
Tentu saja, visi Epson kedepan tetap kuat dan fokus, seperti Epson yang terus didorong oleh inovasi untuk berkembang dan beradaptasi terhadap kebutuhan pelanggan saat ini yang terus berubah. •