Ilustrasi Logo Taitra

Jakarta, BISKOM – Salah satu ajang pameran teknologi terbesar di dunia, yakni Computex 2020 akan berlangsung pada 2-6 Juni 2020 di Taipei, Taiwan. Sejak 1981, Computex telah bertumbuh, bertransformasi dengan industri, dan membangun reputasinya sebagai platform terkemuka di dunia di mana merek dan startup yang diakui secara global disatukan untuk membangun ekosistem teknologi global.

Selama 40 tahun, Computex telah terlibat secara paralel dengan tren teknologi, informasi dan komunikasi (TIK) global di semua perkembangan penting industri TIK, mulai dari perangkat keras dan internet hingga aplikasi AI, IOT, dan 5G.

Melalui ajang Computex 2020 akan ditampilkan apresiasi terhadap prestasi besar industri di masa lalu, menghadirkan inovasi teknologi hari ini, dan membayangkan teknologi masa depan. Kisah Computex akan terus berlanjut dengan para raksasa teknologi dan inovator generasi berikutnya dari seluruh dunia untuk memamerkan bagaimana teknologi dapat menembus setiap industri dan membentuk gaya hidup kita di masa depan.

Dalam kesempatan ini, penyelenggara mengajak para pelaku bisnis di Indonesia untuk turut hadir dan mengikuti ajang pameran teknologi terbesar di dunia ini. Di tengah banyaknya kasus infeksi virus corona, Taiwan telah secara efektif mengendalikan wabah dengan bergerak cepat untuk mengerahkan tindakan yang diperlukan yang memastikan kesehatan dan keselamatan masyarakat. Resiko infeksi pada pelancong internasional di Taiwan dianggap sangat rendah.

Pada Computex 2019 lalu, terdapat 1.685 perusahaan yang menyajikan produknya di 5.508 booths. Jumlah tersebut meningkat 10 persen dibandingkan ajang yang sama tahun 2018. Sekitar 30 negara ikut berpartisipasi di Computex 2019 termasuk Indonesia. Selain itu ada 467 startups dari 25 negara yang hadir di Computex 2019.

Agar tak ketinggalan informasi, para pelaku bisnis di Indonesia bisa memantau melalui website https://www.computextaipei.com.tw/ atau bagi anda yang berminat untuk mengikuti pameran ini bisa menghubungi Ms. Maria Phiong dari Taiwan Trade Center (TAITRA), Jakarta di nomor 021-5741102 #107 atau email: jktmaria@taitra.org.tw (vin)