BISKOM, Bekasi – CHT INFINITY dan APTIKNAS menyelenggarakan workshop kolaboratif bertajuk “Menjelajahi Komunitas Telekomunikasi Terkini dan Pelayanan Kesehatan Canggih untuk Indonesia” di ASTON Hotel & Conference Center, Bekasi pada 21 & 22 September 2023.
Kegiatan ini diinisiasi dengan tujuan utama mendorong inovasi dan kerja sama antara sektor swasta dan publik dalam rangka membangun masyarakat yang lebih sehat, serta menciptakan lingkungan hidup yang inklusif, efisien, dan cerdas.
Dalam workshop tersebut perwakilan dari CHT INFINITY membawakan berbagai aspek seputar perkembangan Smart City, termasuk CHT CityOS, sebuah platform berbasis kecerdasan buatan (AI) yang mengelola infrastruktur perkotaan, transportasi, energi, dan layanan publik.
Selain itu, juga dibahas pengembangan sistem kesehatan canggih mencakup telemedicine, analisis data kesehatan, dan pemanfaatan teknologi untuk penyediaan perawatan kesehatan yang lebih terjangkau.
Workshop ini juga melibatkan pameran perangkat-perangkat demonstrasi, seperti Smart Pole, yang melibatkan peserta untuk melihat dan berinteraksi secara langsung, sehingga memungkinkan peserta untuk mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam mengenai solusi pintar yang CHT INFINITY hadirkan.
Pameran ini juga merupakan manifestasi nyata dari kesiapan CHT INFINITY dalam menyediakan teknologi cerdas untuk Indonesia.
Chunghwa Telecom, sebagai salah satu dari induk perusahaan CHT INFINITY, turut mendukung kegiatan tersebut dengan mengirim sejumlah ahli sebagai pembicara.
Vincent Chen, Wakil Presiden Chunghwa Telecom International dalam sambutannya mengatakan “Tidak hanya bisnis, acara ini juga bertujuan untuk membuahkan hasil yang signifikan dan menimbulkan dampak positif bagi kehidupan masyarakat. Saya sangat menantikan untuk melihat apa yang bisa kita semua lakukan bersama untuk Indonesia.” Ucap Vincent yang juga menjabat sebagai Chairman dari Chunghwa Telecom Singapore.
Dalam kesempatan tersebut, Soegiharto Santoso selaku Ketua Umum APTIKNAS menyatakan, “2023 Smart City Workshop ini merupakan langkah awal dari kolaborasi antara CHT INFINITY dengan APTIKNAS dalam mewujudkan visi bersama untuk mewujudkan Smart City Indonesia dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia.” kata Hoky sapaan akrab Soegiharto Santoso.
Sementara itu, Andi Tanudiredja selaku Direktur Utama PT Masterdata Digital Cyberindo mengatakan, “Produk dan solusi serta platform dari CHT INFINITY sangat solutif untuk aspek perkembangan Smart City, karena mempunyai platform yang berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk mengelola infrastruktur perkotaan, transportasi, energi, dan layanan publik.” Tutur Andi yang juga menjabat sebagai Waketum 3 APTIKNAS Bidang Kerjasama & Event serta hubungan Internasional.
Turut hadir pada event tersebut jajaran CHT INFINITY antara lain; General Manager of CHT Infinity Group Roger Liu, Director of CHT Infinity Group Sales Departemen Mat Chen dan Country Manager of PT CHT Infinity Indonesia Mario Mulyadi, sedangkan dari jajaran pengurus APTIKNAS hadir pula Bendahara Umum Andri Sugondo, Waketum 5 Bidang Smart City & Industry 4.0 Tritan Saputra, Waketum 6 Bidang Marketplace & Ekonomi Kreatif Andy Ho, Ketua Komtap Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) Brian Sokhily Lasse, Ketua DPD APTIKNAS DKI Jakarta Hendri Andrigo, Sekretaris DPD APTIKNAS DKI Jakarta Michael Edward,dan Ketua DPD APTIKNAS Bogor Azka Bazil Danish Rahmat serta perwakilan Asosiasi Katalog Elektronik Nasional (AKEN) Nisa.
Acara ditutup dengan sesi diskusi antar peserta dari APTIKNAS dengan para narasumber. Sehingga dalam sesi ini menjadi kesempatan bagi semua hadirin untuk berbagi opini dan pendapat, serta saling bertukar pengalaman, pengetahuan, dan wawasan. (Juenda)