M nuhMenteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), M. Nuh secara resmi melantik 6 Pejabat Eselon I di lingkungan Depkominfo pada hari ini di Gedung Depkominfo, Jakarta (21/7).

Pelantikan dihadiri antara lain oleh Inspektur Jenderal Depkominfo, Agung Widjajadi dan Sekretaris Kementerian Negara Pendayagunaan Aparatur Negara, Tasdik Kinanto. Kedua pejabat tersebut sekaligus bertindak sebagai saksi yang ditunjuk untuk pelantikan.  “Pergeseran ini telah resmi dilakukan berdasarkan keppres nomor 63 tahun 2009. Mulai saat ini mereka akan resmi bekerja di departemen yang ditunjuk,” ujar M. Nuh.

Ia menambahkan, ada beberapa tantangan yang harus dirampungkan oleh Depkominfo, antara lain  penyusunan regulasi baik UU, RPP maupun Permen tentang konsekuensi konvergensi, Internet Protocol Television, TV digital, cybercrime, optimalisasi sumberdaya informatika serta menciptakan iklim usaha yang kondusif dan mendorong tumbuhnya industri TI dan telekomunikasi yang kreatif.

Meski telah terjadi pergantian, tidak ada nama baru di lingkungan Depkominfo saat ini, seperti misalnya Basuki Yusuf Iskandar yang menggantikan Ashwin Sasongko sebagai Sekretaris Jenderal Depkominfo. Sedangkan Ashwin sendiri menempati posisi sebagai Dirjen Aplikasi Telematika.

Sementara jabatan Dirjen Postel dan Dirjen SKDI masih dikosongkan hingga batas waktu yang belum ditentukan.

Berikut nama-nama pejabat yang baru saja dilantik:

1. Cahyana Achmadjayadi sebagai Kepala Badan Penelitian Sumber Daya Manusia. Sebelumnya menjabat Dirjen Aptel.

2. Basuki Yusuf Iskandar sebagai Sekjen Depkominfo. Sebelumnya menjabat Dirjen Postel.

3. Freddy Tulung sebagai Kepala Badan Informasi Publik. Sebelumnya menjabat Dirjen Sistem Komunikasi dan Diseminasi Informasi (SKDI).

4. Ashwin Sasongko sebagai Dirjen Aplikasi Telematika. Sebelumnya menjabat Sekjen.

5. Suprawoto sebagai staf ahli Menkominfo bidang Sosial. Sebelumnya menjabat Kepala Badan Informasi Publik.

6. Aizirman Djusan sebagai staf ahli Menkominfo bidang Ekonomi. Sebelumnya menjabat Kepala Badan Penelitian SDM.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.